Kamus Bahasa Jawa kini telah tersedia secara online. Bagi yang ingin menerjemahkan bahasa Indonesia ke bahasa Jawa atau sebaliknya, bisa memanfaatkan internet. Hal ini karena ada sejumlah situs yang menyediakan layanan translate dari bahasa Jawa ke bahasa Indonesia dan sebaliknya.
Salah satu layanan kamus online yang terdapat fitur bahasa Jawa yaitu Google Translate. Layanan ini merupakan layanan kamus online milik Google. Pada Google Translate tersedia berbagai macam bahasa, seperti bahasa Inggris, Spanyol, Melayu, dan sebagainya termasuk bahasa Jawa. Dulu memang Google Translate tidak ada bahasa Jawa, namun kini bahasa tersebut telah ditambahkan dalam database kamus online Google Translate.
Dengan didukungnya bahasa Jawa oleh Google Translate, maka mempermudah bagi orang yang ingin menerjemahkan teks ke dalam bahasa Jawa. Jika yang akan diterjemahkan berupa kalimat, tak harus menerjemahkan kata demi kata. Kita bisa langsung memasukkan satu kalimat bahkan paragraf pada Google Translate kemudian akan diterjemahkan oleh layanan kamus online tersebut sesuai dengan bahasa yang kita pilih.
Sebelumnya, Google sudah mendukung bahasa Jawa pada tampilan mesin pencarinya. Cuma sekadar tampilan Google bahasa Jawa, yang bisa diakses melalui alamat www.google.co.id/?hl=jw. Dalam perkembangannya, akhirnya Google Translate juga mendukung bahasa Jawa.
Cara Menerjemahkan Bahasa Indonesia ke Bahasa Jawa Menggunakan Google Translate
1. Kunjungi translate.google.com.
2. Pilih bahasa, yang disebelah kiri adalah bahasa dari kata atau kalimat yang akan diterjemahkan. Jika ingin menerjemahkan bahasa Indonesia ke bahasa Jawa, yang pada pilihan bahasa yang di sebelah kiri pilih bahasa Indonesia dan yang di sebelah kanan pilih bahasa Jawa.
3. Tunggu beberapa saat untuk melihat hasil terjemahan atau klik "Terjemahkan".
Saya mencoba menerjemahkan kalimat "Sarimin pergi ke pasar." ke dalam bahasa Jawa dan hasilnya "Sarimin menyang pasar.".
Kekurangan Kamus Online Google Translate Bahasa Jawa
Bahasa Jawa sangat beragam, mulai dari bahasa Jawa Cilacap, Banyumas, Tegal, dan sebagainya. Belum lagi dalam bahasa Jawa ada tingkatan bahasa, seperti bahasa ngoko alus, krama alus, dan krama inggil. Sedangkan dalam Google Translate tidak ada pilihan seperti itu, hanya bahasa Jawa saja. Jadi, penggunaan Google Translate untuk menerjemahkan bahasa lain ke bahasa Jawa baru bisa digunakan secara umum saja, belum bisa secara spesifik. Kendati demikian, adanya Google Translate cukup membantu dalam penerjemahan antar bahasa.
Demikian ulasan mengenai kamus Google Translate bahasa Jawa online.
Disclaimer. Untuk Lirik lagu dan Video Klip adalah hak cipta / hak milik dari pengarang, artis, dan label musik yg bersangkutan. Seluruh media termasuk syair, ringtone, kord / kunci gitar, serta video klip (official YouTube) yang tersedia di situs ini hanyalah untuk keperluan promosi dan evaluasi. Dan Kami juga tidak menyediakan file MP3 di situs ini. Jika Anda suka dengan single ini, belilah kaset / CD atau nada sambung pribadi (NSP/RBT)-nya untuk mendukung artis / penyanyi / grup band yang bersangkutan agar terus berkarya.
Artikel ini sendiri dipublikasikan oleh In-thea.blogspot.com pada tanggal Rabu, 22 Oktober 2014.